Senin, 21 September 2015

Android Versi 4.4 KitKat

Android Versi 4.4 KitKat

Android Versi 4.4 KitKat - Pada tanggal 31 Oktober 2013 dirilis Android versi 4.4 KitKat. Google mengumumkan Android 4.4 KitKat (dengan izin dari Nestlé dan Hershey) pada 3 September 2013. Kabar ini tak pelak mengejutkan banyak orang sebab sebelumnya Google mengindikasikan versi terbaru Android selanjutnya setelah 4.3 Jelly Bean adalah Key Lime Pie dengan seri 5.0.

Popularitas Android Jelly Bean sendiri tidaklah buruk seiring dengan tingginya pangsa pasar perangkat Android di pasar global. Meski tak banyak orang yang memprediksikan kehadiran nama Android 4.4 KitKat ini, namun melihat catatan baik dan reputasi Google terutama di bawah pengawasan Sundar Pichai rasanya tak berlebihan jika jutaan pengguna merasa yakin akan ada kejutan lain yang sudah disiapkan oleh Google.

Sundar Pichai sendiri melalui akun Google+ pribadinya mengatakan bahwa saat ini pengguna perangkat Android sudah menyentuh angkat 1  miliar, dan sudah saatnya merilis platform baru.

Sementara di halaman resmi Android, versi terbaru Android ini juga sudah terpampang dengan jelas beserta sekelumit sejarah versi Android mulai Android 1.5 Cupcake, Android 1.6 Donut, Android 2.- Eclair, Android 2.2 Froyo, Android 2.3 Gingerbread, Android 3.0 Honeycomb, Android 4.0 ICS, Android 4.1 Jelly Bean dan tentu saja Android 4.4 KitKat.


Adapun fitur yang diperkenalkan oleh Android 4.4 ini adalah : 
  • Pembaruan antarmuka dengan bar status dan navigasi transparan pada layar depan.
  • Optimasi kinerja pada perangkat dengan spesifikasi yang lebih rendah
  • Kerangka kerja pencetakan
  • NFC Host Card Emulation sebagai emulator kartu pintar
  • WebViews berbasis Chromium
  • Perluasan fungsionalitas bagi layanan pendengar notifikasi
  • API umum untuk mengembangkan dan mengelola klien pesan teks, kemampuan untuk menentukan aplikasi SMS standar
  • Kerangka kerja baru untuk transisi UI
  • Kerangka kerja akses penyimpanan untuk mengambil konten dan dokumen dari sumber lain
  • Sensor batching, Step Detector, dan Counter API
  • Peningkatan tampilan mode layar penuh, tombol perangkat lunak dan status bar bisa diakses dari tepi dengan cara menggesek
  • Penyeimbang audio, pemantauan audio, dan peningkatan suara audio
  • Perekam aktivitas layar yang terintegrasi
  • Inframerah
  • Peningkatan aksesibilitas API
  • Mesin virtual eksperimental baru, ART
  • Dukungan Bluetooth Message Access Profile (MAP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar